Organ Reproduksi pada Laki-laki
a.Penis : Bagian luar organ reproduksi laki-laki yang berfungsi sebagai saluran kencing (urin) dan saluran sperma.
b.Skrotum : Bagian seperti kantung yang di dalamnya terdapat testis. Berfungsi menjaga suhu testis agar sesuai untuk produksi sperma.
c.Testis : Bagian yang bentuknya bulat telur yang tersimpan dalam skrotum. Berfungsi untuk memproduksi sperma dan hormon testosteron.
d.Epididimis : Saluran yang keluar dari testis yang berbentuk seperti tanda koma dengan ukuran ± 4 cm. Berfungsi sebagai tempat penyimpanan sperma sementara.
e.Vas Deferens : Saluran panjang yang mengarah ke atas dan merupakan lanjutan dari epididimis. Berfungsi menghubungkan epididimis dan uretra.
f.Uretra : Saluran yang terdapat dalam penis, merupakan akhir dari saluran reproduksi. Berfungsi sebagai saluran keluarnya sperma dan urin.
g.Kelenjar Vesikula Seminalis : Bagian yang berbentuk seperti kantung kecil berukuran ± 5 cm yang terletak di belakang kantung kemih. Berfungsi menghasilkan zat-zat yang diperlukan untuk perkembangan sperma.
h.Kelenjar Prostat : Bagian yang berbentuk seperti kue donat yang terletak di bawah kantung kemih. Berfungsi menghasilkan cairan bersifat asam.
i.Kelenjar Cowper : Bagian yang berbentuk seperti kacang yang terletak di bawah kelenjar prostat. Berfungsi menghasilkan lendir dan cairan bersifat basa.
Organ Reproduksi pada Perempuan
a. Ovarium : Struktur berbentuk seperti telur, berjumlah dua buah, terletak di samping kanan dan kiri rahim (uterus) dan berfungsi menghasilkan sel telur (ovum).
b.Saluran telur (Tuba fallopi/ Oviduk) : Saluran dengan panjang ±10 cm yang menghubungkan ovarium dengan rahim (uterus).
c.Infundibulum : Struktur berjumbai dan merupakan pangkal dari tuba fallopi.
d.Rahim (uterus) : Struktur seperti buah pir yang berfungsi sebagai tempat berkembangnya janin selama kehamilan.
e.Endometrium : Lapisan yang membatasi rongga rahim dan meluruh saat menstruasi.
f.Vagina : Saluran yang menghubungkan lingkungan luar dengan rahim, saluran mengalirnya darah menstruasi, dan saluran keluarnya bayi.
g.Servik : Struktur rahim bagian bawah yang menyempit dan membuka ke arah vagina.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar